AKSELERASI – Anggota Komisi III DPRD Kalimantan Timur (Kaltim) Romadhony Putra mengingatkan Pemerintah Kota (Pemkot) Samarinda untuk mengantisipasi terjadinya musibah banjir menjelang akhir tahun, menyusul curah hujan yang bakal terus mengguyur kota Samarinda.
Politikus PDI-Perjuangan ini menyarankan agar Pemkot Samarinda terus melakukan koordinasi dengan Pemprov Kaltim, terutama dalam hal penanganan titik-titik rawan banjir dan longsor di Kota Samarinda. “Koordinasi itu sangat penting perannya dalam penanganan banjir, saya rasa itu juga sudah dilakukan, tapi harus lebih digencarkan,” kata Romadhony.
Menurut Romadhony, penanganan banjir memerlukan anggaran yang tidak sedikit. Bahkan tidak bisa hanya mengandalkan pada APBD Kota Samarinda saja. Karena itu, diperlukan sinergitas dengan Pemprov Kaltim, sehingga mendapatkan bantuan anggaran.
“Kita harapkan sinergi antara Provinsi Kaltim dan Pemkot Samarinda harus terus dibangun. Apalagi Samarinda ini masih ada beberapa titik yang banjir, walaupun tidak seperti sebelumnya,” terangnya. (Iw/Adv)