spot_img

Kaltim Ukir Juara di Kreativesia

Banner Dispora Kalimantan Timur (1)

AKSELERASI, SAMARINDA – Benua Etam berhasil mengukir prestasi di tingkat nasional. Kali ini lewat ajang Pekan Kreativitas Pemuda Indonesia (Kreativesia) yang berlangsung di di Banjarbaru, Kalsel.

Menariknya, di ajang ini, Kaltim berhasil masuk dalam 3 besar nasional daerah yang mengukir banyak juara di Kreativesia, Diantaranya Juara 1 Stand Pameran Terbaik, Juara 2 Kuliner, Juara 2 Kriya, serta Juara 3 dibidang Informasi Teknologi (IT) untuk perangkat lunak (software) dan perangkat keras (hardware).

Kabid Pemberdayaan Pemuda Dispora Kaltim, Bahri, melalui Analis Kebijakan Ahli Muda, Hasbar, menyatakan mereka yang mewakili Kaltim di Kreativesia tak sembarangan. Alasannya, mereka harus melalui proses seleksi lebih dulu di tingkat kabupaten/kota. “Setelah itu, mereka akan di seleksi Kembali di tingkat provinsi sebelum bertanding di tingkat nasional,” katanya.

Sebelum bertolak ke Kalsel, urai Hasbar, proses seleksi tingkat provinsi dilaksanakan di Kota Balikpapan bertepatan dengan acara Asosiasi Pemerintah Kota Seluruh Indonesia (APEKSI) nasional.

“Dari segi kualitas, sebenarnya hampir sama saja seperti tahun sebelumnya. Namun secara kuantitas, prestasi tahun ini yang lebih baik,” ujarnya Hasbar.

Dia menyatakan, kreativitas dan inovasi ini menjadi salah satu bekal untuk menggapai visi Indonesia Emas 2045 mendatang. Makanya, pemuda punya andil untuk secara bersama-sama mencapai cita-cita tersebut.

“Hari ini kita saksikan kreasi anak-anak muda dari berbagai provinsi hadir saling menunjukkan semangat kreativtas. Tentu ini melahirkan sinergi dan kolaborasi antarsesama,” tutup Hasbar. (ak/adv)

spot_img

Yuk Baca Juga

spot_img

Berita Terkait