Baca Juga

spot_img

Tolak Praktik Politik Uang, Perlindungan Hukum Siap Diberikan Timsus Pemenangan Isran-Hadi

AKSELERASI, SAMARINDA – Juru Bicara Satgas Khusus Pemenangan Isran-Hadi, Eny Sutarman, menjelaskan bahwa pihaknya baru saja mengadakan rapat yang dipimpin oleh Ketua Harian, Sapta Wijaya.

Beberapa keputusan penting telah dibuat, terutama terkait program kerja strategis yang akan segera dilakukan. Salah satu langkah penting yang akan diambil oleh Tim Khusus Pemenangan Isran-Hadi adalah pembentukan Satgas Anti-Money Politic yang akan bekerja di tingkat RT, khususnya di Kalimantan Timur, dengan fokus awal di Samarinda.

Eny menekankan bahwa tujuan utama Satgas ini adalah melakukan sosialisasi kepada masyarakat terkait penolakan terhadap praktik politik uang. Sosialisasi ini bertujuan untuk mengubah pola pikir masyarakat yang mungkin sebelumnya menerima politik uang sebagai hal yang lumrah.

“Momentum Pilkada kali ini merupakan kesempatan untuk memperkenalkan wacana baru bahwa praktik politik uang harus dihentikan demi melahirkan pemimpin yang bersih dan berintegritas,” ujarnya.

Selain itu, ia juga menekankan bahwa Kalimantan Timur akan menjadi barometer penting, mengingat posisinya sebagai wilayah yang akan menjadi Ibu Kota Negara (IKN). Oleh karenanya, sangat penting untuk memberikan pembelajaran kepada masyarakat agar menolak politik uang.

Satgas ini juga akan memberikan akses bagi masyarakat untuk melaporkan kejadian-kejadian politik uang. Mereka akan menyediakan saluran bagi masyarakat untuk melaporkan tanpa rasa takut, dengan jaminan perlindungan hukum.

Eny menjelaskan bahwa banyak masyarakat kecil yang merasa enggan melaporkan praktik politik uang karena khawatir dengan keselamatan mereka atau takut tidak dilindungi secara hukum.

“Satgas ini akan memberikan perlindungan hukum bagi siapa pun yang melaporkan kejadian politik uang. Identitas pelapor akan dirahasiakan dan dilindungi, jadi masyarakat tidak perlu takut untuk bersuara,” tambahnya.

Tim hukum akan disiapkan untuk mendampingi masyarakat yang melaporkan pelanggaran, sehingga mereka bisa merasa aman dan dilindungi dalam proses pelaporan.

Pihaknya berkomitmen untuk menjaga agar budaya politik yang bersih bisa ditegakkan di Kalimantan Timur, dan melahirkan pemimpin yang benar-benar bersih untuk membawa provinsi ini ke arah yang lebih baik.

Untuk mendukung upaya ini, Satgas Anti-Money Politic akan dibentuk hingga ke lapisan terbawah, yaitu tingkat RT. Nantinya, akan ada petugas yang bertanggung jawab di setiap wilayah, serta nomor telepon yang bisa dihubungi untuk melaporkan kejadian politik uang.

“Kami akan membentuk jaringan petugas hingga ke tingkat RT. Nanti akan ada nomor khusus atau petugas yang siap menerima laporan masyarakat. Satgas ini akan bekerja hingga ke lapisan terbawah,” tandasnya. (*)

spot_img

Yuk Baca Juga

spot_img

Berita Terkait