Ingin mencoba resep olahan pisang yang nikmat dan mudah dibuat? Pisang Gapit solusinya!
RESEP olahan pisang khas Kalimantan Timur ini adalah kudapan lezat yang mudah dibuat dan memiliki rasa yang manis. Resep olahan pisang ini cocok bagi Anda yang ingin membuat kudapan yang mudah dan sehat.
Menurut buku Say Yes to 50 Homemade Snack: Panduan Menyajikan Snack Sehat dan Bergizi untuk Si Kecil —Stiletto Book, 2017:114– pisang mengandung tiga jenis gula alami, yakni sukrosa, fruktosa dan glukosa yang dapat memberi cukup energi untuk beraktivitas.
Pisang juga banyak mengandung potasium. Pisang ukuran sedang mengandung sekitar 400 miligram potasium, yang memenuhi 10% kebutuhan potasium dalam tubuh. Berikut ini resep pisang gapit khas Kalimantan Timur yang bisa Anda buat di rumah.
Bahan-Bahan;
– 8 Buah Pisang. Biasanya pisang yang digunakan adalah pisang kepok setengah matang.
– 2–3 sdm margarin untuk olesan sesuai selera
Bahan Kuah Kinca;
– 300 ml santan kelapa
– 2 lembar daun pandan
– 75 gram gula merah
– 1 sdm tepung maizena
– Sejimpit garam
Langkah-Langkah;
– Kupas pisang dan dan pipihkan perlahan, jangan sampai hancur. Jika kesulitan, masukkan pisang ke dalam plastik, lalu tekan perlahan menggunakan sendok lebar atau rolling pin.
– Panaskan teflon dengan sedikit margarin, lalu panggang pisang dengan teflon ataupun pangangan dua sisi sambil sesekali dioles margarin hingga berwarna kuning kecoklatan, lalu sisihkan.
– Sambil menunggu pisang matang, buatlah kuah kinca. Campurkan 300ml santan kelapa, 2 lembar daun pandan, 75 gram gula merah, 2 lembar daun pandan yang sudah disimpul lalu aduk semua hingga merata.
– Masak kuah perlahan dengan api sedang hingga mendidih. Perhatikan panas kuah, dan aduk terus agar adunan gula tidak gosong di bagian bawah.
– Campurkan 1 sdm tepung maizena dengan 2-3sdm air, aduk hingga rata. Masukkan tepung maizena kedalam larutan kuah kinca tersebut dan aduk sampai merata.
– Bubuhi kuah dengan sejimpit garam, kemudian aduk rata. Tunggu hingga kuah mendidih kemudian matikan kompor. Sajikan pisang gapit dengan dengan meletakkan pisang di atas piring atau mangkok kemudian tuangkan kuah kinca sesuai selera.
Resep olahan pisang khas Kalimantan Timur ini pun siap untuk disajikan. Sebagai tambahan, anda dapat menambahkan irisan nangka di atas pisang agar wanginya semakin menggoda. Selamat mencoba! (*)